Wednesday, September 11, 2013

Bacaan Perang "SEJARAH PERANG MALVINAS/FALKLAND - PART 3"

http://massandry.blogspot.com
Kekuatan Militer yang digunakan pada perang

Kekuatan Militer Argentina
Kekuatan Angkatan Darat Argentina 130.000 personil dan 90.000 wajib militer;
Angkatan Laut 36.000 personil (wajib militer 18.000)bersama 185 Tank
Angkatan Udaranya 19.500 personil dengan 10.000 wajib militer
4 kapal selam, 1 kapal induk, 1 kapal penjelajah
9 kapal perusak, 6 penyapu ranjau , 10 kapal patroli
11 pesawat tempur serta 19 helikopter
9 pembom ,dan 145 pesawat tempur
Argentina mengoperasikan beberapa tipe pesawat tempur salah satunya adalah pesawat-pesawat tempur Mirage tipe Dagger buatan Isarel. Mirage sebenarnya buatan Prancis, tetapi diproduksi Isarel tanpa izin akibat embargo persenjataan oleh Prancis.  Embargo persenjataan ke Israel itu, disebabkan Insiden peledakkan pesawat sipil di bandar udara Lebanon yang dilakukan oleh agen Mossad Israel pada akhir 1970-an sebagai pembalasan peristiwa “Black September”, dimana atlet Olympiade Israel dibunuh oleh “gerilyawan PLO” di Munich, Jerman Barat. Juga digunakan rudal exocet buatan Prancis yang berperan besar dalam peperangan ini.

Kekuatan Militer Inggris
Angkatan darat 176.248 personil 1414 tank
Angkatan laut 74.687 personil dengan 32 kapal selam
Angkatan udara 92.701 personil dengan 132 pembom berat dan 325 pesawat tempur
2 kapal induk, 14 perusak, 46 fregat, 38 penyapu ranjau, 25 kapal patroli
20 pesawat tempur serta 90 helikopter
Jarak Inggris dan Falkland adalah 11.365 km
Kekuatan armada Inggris yang digunakan dalam perang Falkland, mencapai 65 kapal perang dengan 2 kapal induk HMS Invicible dan HMS Hermes. Jumlah yang sedikit bila dibandingkan konsentrasi armada kapal perang Amerika di laut tengah, 52 kapal perang dengan 4 kapal induk kelas tempur. Ataupun armada soviet di Asia pada tahun 82 atau dekade 80an dengan hampir 500 unit Angkatan laut modern, dengan 44 kapal tempur utama berpeluncur rudal, 151 kapal selam 74 diantaranya bertenaga nuklir.

Perselisihan Berlanjut
Pada tahun 2003 (19 tahun setelah perang Falkland), Argentina kembali mempermasalahkan keabsahan pulau Malvinas adalah milik Inggris. Argentina (walaupun telah kalah dalam perang), tetap ngotot ingin menjadikan pulau tersebut adalah milik kedaulatan negaranya. Klaim Argentina terhadap Kepulauan Malvinas yang menyebabkan perang dengan Inggris tetap merupakan prioritas kebijaksanaan yang tinggi bagi Argentina, kata Menteri Luar Negeri Argentina, Rafael Bielsa.

Berbicara kepada Komite Dekolonisasi PBB, Bielsa mengatakan, pemerintah Inggris harus berhenti bersembunyi di belakang perang tahun 1982 itu untuk menghindari perundingan mengenai isu kedaulatan pulau tersebut. Inggris menyebut kepulauan itu sebagai Kepulauan Falklands dan berhasil mempertahankannya lewat perang tahun 1982 yang dimenangkannya. Merebut kembali kedaulatan kepulauan itu merupakan “tujuan tak bisa disisihkan bagi rakyat Argentina,” kata Bielsa dalam persidangan yang khusus disediakan bagi gugusan pulau Atlantik Selatan.

Bielsa menyampaikan kasus tersebut untuk dibahas PBB menyangkut isu-isu kedaulatan tiga pekan setelah kursi kepresidenan diisi oleh Nestor Kirchner, yang lama menjadi gubernur Provinsi Santa Cruz, Argentina selatan. Sebelum akhirnya jatuh ke tangan Inggris, provinsi itu memiliki hubungan erat dengan Malvinas melalui perikanan dan perdagangan. Malvinas terletak sekitar 550 km lepas pantai Argentina, mulai dikuasai Inggris pada tahun 1833.

Perang Malvinas dilancarkan pemerintahan militer Argentina, guna menghimpun kembali kekuatannya. Bielsa mengatakan, pemerintahnya tidak bisa menerima alasan Inggris yang berpegangan pada perseteruan London dengan pemerintahan militer Argentina waktu itu, untuk menghindari perundingan menyangkut isu kedaulatan Malvinas. Ketika perang, PM Margareth Thatcher dibantu secara politis oleh Presiden AS, Ronald Reagan. Komite Dekolonisasi PBB diharapkan akan menyetujui sebuah rancangan resolusi menyangkut perseteruan tersebut yang meminta dimulainya kembali perundingan-perundingan yang akan menyelesaikan persengketaan secara damai.

Pasca perang yang dimenangi Inggris, PM Tony Blair adalah PM Inggris pertama yang mengunjungi Argentina sejak perang. Negara-negara Amerika Latin, termasuk anggota komite Bolivia, Venezuela dan Kuba, teguh di belakang tuntutan Argentina tersebut. Pekan lalu, Majelis Umum Organisasi Negara-Negara Amerika (OAS) mengeluarkan pernyataan solidaritasnya dengan Argentina dalam hal tuntutan terhadap Malvinas. OAS menyerukan kepada Inggris dan Argentina untuk membuka kembali perundingan menyangkut persoalan itu sesegara mungkin.

Pada tahun 2007, pemerintah Buenos Aires kembali mengklaim bahwa kepulauan di Atlantik Selatan itu bagian dari kedaulatannya. Menlu Argentina Jorge Taiana menegaskan, pemerintahnya ingin merebut kembali Malvinas yang disebutnya telah diserobot oleh Inggris. Ambisi Argentina untuk mengklaim kepemilikan Malvinas memanaskan hubungan negara Amerika Selatan itu dengan Inggris. Karena 26 tahun lalu, kedua negara mengobarkan perang selama 74 hari dengan kemenangan di pihak Inggris.

Pada saat itu juga, Jorge Taiana menyatakan bahwa Inggris telah berikap arogan dengan mengadakan parade kemenangan militer untuk memperingati perang tersebut. “Apa yang mereka ingin lakukan bukanlah apa (PM Tony Blair) sebut satu peringatan, tapi satu parade kemenangan militer, satu sikap arogan,” katanya.

Argentina secara sepihak membatalkan perjanjian bilateral eksplorasi minyak dengan Inggris dan mengumumkan sanksi-sanksi terhadap perusahaan-perusahaan yang mengeksplorasi di daerah yang disengketakan itu. Tidak ada lagi yang mempersatukan rakyat Argentina seperti ysng terjadi pada perang Falkland. Pada tahun 1982, Argentina dikuasai rejim militer sayap kanan, yang menyerang kepulauan itu untuk mengalihkan perhatian dari ekonomi yang merosot dan pelanggaran hak asasi manusia.

Dekolonialisasi Majelis Umum PBB (MU PBB) menuduh Inggris sengaja menghambat proses dialog secara terbuka untuk menentukan status Malvinas. Seperti diketahui, perang Malvinas berakhir pada 14 Juni 1982 setelah pasukan Argentina ditarik mundur namun Argentina tidak pernah secara resmi melepas kepulauan itu kepada Inggris. “Kengototan Inggris selama ini menghalangi dimulainya proses dialog yang terbuka dan jujur antara kedua negara. Argentina beberapa kali menawarkan untuk membuka negosiasi, namun Inggris menolaknya,” tegas Jorge. Perselisihan mengenai Malvinas itu sudah yang ke sekian kalinya membuka ‘perang’ kedua negara di PBB, bahkan Presiden Argentina Nestor Kirchner pekan lalu menegaskan Kepulauan Malvinas adalah milik mereka dan harus kembali menajdi milik Argentina.

Meski tidak menegaskan apakah upaya merebut Malvinas akan dilakukan dengan upaya terakhir (perang), Kirchner masih mengatakan pihaknya masih menempuh cara damai. “Perang itu merupakan kemenangan penjajah, karena itu Argentina masih memiliki legitimasi atas wilayah Malvinas. Saya mengatakan kepada Margareth Thatcher (PM Inggris waktu itu) bahwa Inggris memenangkan perang (1982) karena ia memiliki kekuatan besar. Namun ia tidak pernah mengalahkan Argentina dengan kekuatan akal atau keadilan,” katanya. Sementara Jorge menjelaskan bahwa Argentina berkeras menyelesaikan perselisihan mengenai kepemilikan Malvinas karena klaim Inggris di sana sangat mengganggu perjanjian mengenai batas teritorial, isu keamanan perairan dan hak pencarian ikan.

Secara bersamaan, MU PBB mendesak Argentina dan Inggris memantapkan proses dialog dan kerjasama melalui upaya negosiasi guna menemukan solusi damai secepatnya. Dalam resolusi yang disponsori Bolovia, Chile, Kuba dan Venezuela, MU PBB juga mendesak agar pembicaraan Argentina dan Inggris melibatkan semua aspek. Namun mewakili penduduk Inggris di Malvinas, atau Falklands, Richard Davies yang juga anggota Dewan Legislatif  Falklands, justru menanggapi dingin imbauan MU PBB dan tuntutan Argentina itu.

Penduduk pulau itu menolak keras upaya negosiasi, pemimpin Argentina sengaja mengaitkan pulau itu sebagai bagian dari wilayah di abad pertengahan guna mengalihkan perhatian orang atas kegagalan di dalam negeri,” kata Davies. Falklands tidak berminat menjadi bagian dari negara Argentina. Setelah 25 tahun, kami tetap meghormati pengorbanan para tentara Inggris yang membebaskan kami,”.

Newer Post Older Post Home

Tokoh Islami "HABIB ABDURRAHMAN BIN ZEIN BIN ALI BIN AHMAD AL JUFRY"

http://massandry.blogspot.com Sayyidy al-Habib Abdurrohman bin Zein bin Ali bin Ahmad al-Jufri dilahirkan tahun 1938 di Semarang. Ayahand...

Blogger Template by Blogcrowds