Thursday, January 15, 2015

Bacaan Ringan "PERBEDAAN ANTARA NINJATO VS NIHONTO"

http://massandry.blogspot.com
Ninjato vs Ninjato
Ninjato dikenal juga dengan nama ninjaken atau shinobi gatana, nama pedang yang dipakai oleh seorang shinobi/ninja dan juga hal ini berdasarkan buku sejarah jepang yg dibuat oleh Masaaki Hatsumi, ketua dari aliran Bujinkan. Pedang ninja ini mempunyai banyak bentuk dan ukuran, biasanya panjang pedang ninja lebih pendek dari daito katana yang sering dipakai oleh samurai jaman feodal. Biasanya pedang ninja ini dibuat dari bekas pedang samurai yang mati di pertempuran dengan cara memotongnya dan disesuaikan dengan panjang pedang ninja pada umumnya. biasanya pedang ninja memakai sarung pedang katana, hal ini dimaksudkan untuk menipu lawan agar salah mengambil langkah. Karena biasanya kecepatan menebas ditentukan oleh panjang pedang, semakin kecil akan semakin cepat dan biasanya sarung pedang itu juga diberi isi alat2 ninja lainnya.

Nihonto
Pedang jepang, atau Nihonto adalah salah satu senjata tradisional dari jepang. Ada beberapa jenis dan ukuran pedang ini tergantung dari kegunaannya. Yang sering dipakai dan diketahui adalah katana yang mirip dengan Tachi, ada juga Wakizashi (pedang pendek), Tsurugi (pedang dua sisi), Otachi atau Nodachi (pedang panjang satu sisi). 

Dan ada juga senjata seperti tombak yang bernama Naginata dan Yari, yang dilihat dari cara membuatnya bisa dikatakan masuk dalam keluarga pedang Nihonto. banyak macam dan jenis pedang yang sampai sekarang masih banyak pembuat pedang di jepang. Pedang jepang pada umumnya dipakai dan digunakan sebagai alat untuk mengukur status seseorang. Sampai sekarang para pembuat pedang masih juga membuat pedang dengan bermacam jenis dan kadang mengambil bentuk pedang yang telah dibuat oleh pembuat pedang jepang legendaris seperti Masamune, Bizen Kanemitsu, dll. Pedang jepang bahkan terkenal sampai mancanegara karena keindahan dan juga kehalusan serta seni yg terkandung di dalamnya. Banyak kolektor yang memburu pedang jepang untuk dinikmati keindahannya.

Nihonto (Murid Masamune)

Masamune telah melatih beberapa pembuat pedang yang akhirnya menjadi terkenal, dia melatih 15 murid tetapi yang menjadi terkenal ada 10 orang dengan panggilan Juttetsu (10 murid terkenal atau 10 murid Masamune)
1. Chogi
(Bishu Osafune Ju Chogi Saku) atau (Bizen Kuni Osafune Ju Chogi), walaupun bukan murid langsung dari Masamune berdasarkan tanggal dia menjadi pembuat pedang, pekerjaan yang dibuatnya dipengaruhi oleh gaya dari Masamune dan tradisi dari Soshu.

2. Kanemitsu
(Bizen Kuni Osafune Ju Kanemitsu) atau (Bishu Osafune ju Kanemitsu) atau (Bizen no Kuni Osafune ju Saemonjo Fujiwara Kanemitsu) dikenal karena menghasilkan sejumlah pedang yang dikenal sangat tajam. Kanemitsu membuat beberapa pedang yang dipakai oleh beberapa jendral besar. Murid langsung Masamune, tetapi gaya dia lebih dipengaruhi oleh tradisi dari Soshu dan Gaya Soden Bizen.

3. Shizu Saburo Kaneuji
(Kaneuji) hidup di provinsi Yamato sebelum pergi ke Mino untuk belajar kepada Masamune, gaya membuat pedangnya mirip dengan gaya Masamune dan untuk sejarahnya dapat di temukan di Mishina.

4. Kinju
Kinju bersama Kaneuji adalah pendiri Gaya Mino, dia adalah seorang pendeta di Seisen-ji Tsuruga, dia yang memberikan gaya pedang Echizen seperti dengan Kuniyukidan menciptakan gaya baru bernama Gaya Seki

5. Kunishige
Hasebe Kunishige pendiri dari sekolah Hasebe yang membuat pedang dengan gaya dari Soshu dan Yamashiro. Pedang buatannya disamakan dengan ciptaan Akihiro dan Hiromitsu. Dia membuat pedang Heshikiri Hasebe Image yang ada di Kyoho Meibutsu Cho, dimiliki oleh Toyotomi Hideyoshi dan kemudian Oda Nobunaga

6. Kunitsugu
Rai Minamoto Kunitsugu dipanggil juga Kamakura Rai dia merupakan cucu dari Rai Kuniyuki. Pengaruh dari gaya Soshu dan Yamashiro sangat terlihat dalam hasil kerjanya.

7. Saemonzaburo
Sa atau Chikushu Sa atau Chikuzen no Kuni ju Sa, banyak yg menyakini dia bernama Yasuyoshi dia menciptakan gaya Chikuzen yang dipengaruhi oleh gaya Soshu dan Yamashiro.

8. Saeki Norishige
Norishige Saeki adalah salah satu murid Masamune yang terbaik, dia disamakan dengan Juttetsu. dia sangat dipengaruhi gaya Etchu dan salah satu pembuat pedang yang menguasai gaya Matsukawa-hada yang membuat hasil pedangnya unik.

9. Go Yoshihiro
Go Yoshihiro, hasil dari kerjanya sangat sedikit karena dia meninggal sangat muda pada umur 27 tahun. Dia dianggap sebagai salah satu murid terbaik diantara murid Masamune walaupun hasil karyanya belum pernah ditemukan sampai saat ini.

10. Naotsuna
Sekishu Izuwa Naotsuna Saku atau Naotsuna Saku, banyak yang berpendapat dia seorang murid dari Saemonzaburo. Pekerjaan dan gaya membuat pedang dipengaruhi oleh gaya Soshu walaupun dia tidak dilatih langsung oleh Masamune, dia juga mengambil gaya dari Soden Bizen dan gaya provinsi Iwami.

Murid lain nya:
* Fuji
* Hiroki
* Tomishi
* Hiromitsu
* Sadamune
* Akihiro (Soshu Ju Akihiro atau Sagami Kuni Junin Akihiro)

Newer Post Older Post Home

Tokoh Islami "HABIB ABDURRAHMAN BIN ZEIN BIN ALI BIN AHMAD AL JUFRY"

http://massandry.blogspot.com Sayyidy al-Habib Abdurrohman bin Zein bin Ali bin Ahmad al-Jufri dilahirkan tahun 1938 di Semarang. Ayahand...

Blogger Template by Blogcrowds